Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief mengatakan saat ini Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang memiliki layanan fast track Mecca Road di tiga bandara dalam menyambut musim haji.
Pemerintah Arab Saudi menyetujui penerapan fast track di Bandara Soekarno-Hatta, Bandara Juanda, dan Bandara Adi Soemarmo.
"Indonesia menjadi negara pertama di dunia dengan layanan fast track Mecca Road di tiga bandara berbeda yakni Soetta, Surabaya dan Solo dalam menyambut musim haji 2024," ujar Hilman Latief melalui keterangan tertulis, Senin (18/3/2024).
Negara lain, kata Hilman, hanya memiliki fast track Mecca Road.
Sementara Indonesia bakal mendapatkan tiga layanan fast track dan diterapkan di bandara berbeda.
"Terkait fast track ini, Indonesia sudah menjalin komunikasi dengan pihak Arab Saudi sejak tahun 2022. Alhamdulillah terwujud di tahun 2024 ini," kata Hilman.
Kepastian tambahan dua layanan fast track Mecca Road di Indonesia pada musim haji 1444H /2024M ditandai dengan kunjungan tim Kementerian Haji Arab Saudi yang dipimpin Wakil Menteri Haji dan Umrah Bidang Ziarah Arab Saudi, Muhammad Abdurrahman Al-Bijawi
"Fast track adalah suatu platform di mana jemaah diberikan kemudahan akses keimigrasian di tanah air dan tidak lagi saat tiba di Arab Saudi," jelas Hilman.
Tim Kementerian Haji Arab Saudi bersama delegasi Mecca Road meninjau fasilitas fast track di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada 26 Februari 2024.
Selain Bandara Soekarno-Hatta, delegasi Mecca Road juga berkunjung ke Bandara Juanda Surabaya dan Bandara Adi Soemarmo Solo untuk melihat kesiapan fasilitas fast track di sana.