Prabowo Ucapkan Terima Kasih kepada Rakyat usai Ditetapkan Menang

Agung Nugroho | Kamis, 21 Maret 2024 - 00:29 WIB


Calon presiden nomor urut 02 sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia, usai penetapan hasil Pilpres 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU)
Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Calon presiden nomor urut 02 sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia, usai penetapan hasil Pilpres 2024. Dpk: Ist

Jakarta - Calon presiden nomor urut 02 sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia, usai penetapan hasil Pilpres 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (20/3).

Hal itu disampaikan Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2024) malam. Prabowo didampingi sejumlah petinggi partai dalam konferensi pers itu

"Pertama, kita bersyukur ke hadirat Tuhan Maha Besar Allah Swt atas pengumuman resmi dari KPU tentang hasil pemilu yang kita laksanakan," kata Prabowo.

"Saya atas nama pribadi dan atas nama pasangan calon presiden-wakil presiden 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabumin Raka, juga atas nama Koalisi Indonesia Maju, menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh rakyat Indonesia," lanjut Prabowo.

Prabowo mengatakan pemilu yang telah dilaksanakan diakui oleh dunia. Hal ini tercermin dari ucapan dan surat yang disampaikan ke Prabowo, oleh sederet kepala negara, kepala pemerintah, dan duta besar.

Prabowo juga menyampaikan terima kasih ke penyelenggara pemilu, jajaran TNI-Polri, hingga jajaran pemimpin partai pengusung.

KPU menetapkan pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024 dalam satu putaran.

Mereka memperoleh 96.214.691 suara sah. Prabowo-Gibran unggul di 36 dari 38 provinsi seluruh Indonesia. Pasangan ini juga menang di luar negeri.

Mereka di antaranya, Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahma, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketum PRIMA Agus Jabo.

Baca Juga