Langkah Strategis Kanwil Kemenag DKI Wujudkan Pelayanan Berkualitas

Fuad Rizky Syahputra | Kamis, 29 Agustus 2024 - 16:55 WIB


"Kami memiliki komitmen yang kuat dalam meningkatkan kualitas layanan publik”
Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Kepala kantor wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Cecep Khairul Anwar. Dok: Majalah FIVE

Jakarta - Kepala kantor wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi DKI Jakarta, Cecep Khairul Anwar menerima audiensi dengan Majalah FIVE di kantornya lantai 2 jalan D.I Paanjaitan Nomor 10 Jakarta Timur, Kamis (27/8/2024).

Dalam Audiensi tersebut, Cecep Khairul Anwar mengungkapkan beberapa komitmenya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag DKI Jakarta. 

"Kami memiliki komitmen yang kuat dalam meningkatkan kualitas layanan publik,” katanya.

Ada 5 langkah strategis yang telah diwujudkan dalam meningkatkan kualitas layanan publik. Pertama: digitalisasi layanan, kedua: peningkatan sumber daya manusia (SDM), ketiga: penetapan standar pelayanan publik, keempat: penguatan infrakstruktur fisik maupun non-fisik, dan yang terakhir transparansi dan akuntabilitas.

Dengan terwujudnya langkah strategis ini, Kakanwil Kemenag DKI yakin kualitas layanan publik terus meningkat sehingga dapat meberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat.

"Kami yakin, dengan langkah ini kualitas layanan publik Kemenag DKI akan terus memberikan manfaat yang maksimal untuk masyarakat".