Dukung UMKM, Petrokimia Gresik Gelar Petronite Fest 2024

Fuad Rizky Syahputra | Senin, 01 Juli 2024 - 18:56 WIB


Petrokimia Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia menyelenggarakan pasar rakyat PetroNite Fest mulai 29 Juni hingga 7 Juli 2024 di SOR Tri Dharma Petrokimia Gresik.
Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo saat di acara PetroNite Fest 2024. Dok: Istimewa

Jakarta - Petrokimia Gresik, perusahaan Solusi Agroindustri anggota holding Pupuk Indonesia menyelenggarakan pasar rakyat PetroNite Fest mulai 29 Juni hingga 7 Juli 2024 di SOR Tri Dharma Petrokimia Gresik.

Acara yang digelar untuk mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) sekitar perusahaan ini dibuka langsung oleh Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo, Sabtu (29/6/2024).

Dwi Satriyo menyampaikan bahwa acara PetroNite Fest ini menyediakan sebanyak 536 stand dengan melibatkan lebih dari 400 UMKM sekitar perusahaan, terdiri dari UMKM binaan Petrokimia Gresik, masyarakat umum sekitar perusahaan, dan warga Gresik pada umumnya.

Mereka berasal dari delapan kelurahan/desa ring satu perusahaan, yaitu Kelurahan Ngipik, Karangpoh, Sukorame, Karangturi, Tlogopojok, Kroman, Kelurahan Lumpur dan Desa Roomo.

“UMKM memiliki peranan strategis sebagai pilar perekonomian Indonesia yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi berbasis kerakyatan. Oleh karena itu, Petrokimia Gresik sebagai bagian dari BUMN yang juga salah satu pilar penggerak perekonomian, menaruh komitmen dan perhatian tinggi terhadap UMKM, salah satunya melalui kegiatan ini,” ujar Dwi Satriyo.

PetroNite Fest 2024 yang digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Petrokimia Gresik ini berisi pameran dan jual beli barang kerajinan, pakaian, dan lainnya.

Paling menarik, PetroNite Fest ini juga menjual berbagai jenis makanan, mulai dari makanan tradisional berbagai daerah, makanan modern, dan makanan yang disajikan dengan unik dalam Food Truck.

“Kegiatan ini memberikan sarana kepada para pedagang UMKM untuk bisa memperkenalkan serta mempromosikan karya dan barang yang mereka jual, baik berupa makanan, pakaian atau kerajinan. Selain itu menjadi media pemasaran bagi UMKM binaan perusahaan,” ujar Dwi Satriyo.

Diperkirakan dalam pasar rakyat yang berlangsung selama sembilan hari ini akan ada transaksi sekitar Rp10 miliar.

Dengan total pengunjung lebih dari 5.000 orang per hari.  “Pada tahun ini PetroNite Fest 2024 membawa konsep “Tumbuh dan Berkembang” sesuai dengan tujuan kegiatan untuk mendorong geliat ekonomi melalui pertumbuhan UMKM sebagai pilar ekonomi berbasis kerakyatan,” ujarnya.

PetroNite Fest ini dikemas untuk semua kalangan dan berbagai macam profesi. Dengan dihadirkannya musisi lokal, kesenian tradisional, hadrah, kasidah dan hiburan lain akan menjadi daya pikat bagi pengunjung.

Terakhir, Dwi Satriyo pada kesempatan yang sama juga menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat dan UMKM Gresik terhadap acara ini.

“Terima kasih kepada masyarakat dan UMKM Gresik atas animo yang luar biasa pada acara ini. Kami mempersembahkan PetroNite Fest ini khusus untuk Masyarakat Gresik. Semoga acara ini dapat menghibur, bermanfaat, dan menjadi pemantik percepatan pertumbuhan ekonomi khususnya bagi Kabupaten Gresik,” tutup Dwi Satriyo.