Apical Group Serahkan Dua Sekolah ke Pemkot Balikpapan

Darussalam | Senin, 31 Mei 2021 - 13:05 WIB


Apical Group, salah satu eksportir kelapa sawit berkelanjutan, resmi menyerahkan dua gedung sekolah yang selesai dibangun kepada Pemerintah Kota Balikpapan.
Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Proses serah terima dan peresmian dua sekolah dari Apical Group

Jakarta - Apical Group, salah satu eksportir kelapa sawit berkelanjutan, pada Kamis (27/5), resmi menyerahkan dua gedung sekolah yang selesai dibangun kepada Pemerintah Kota Balikpapan. Dua sekolah tersebut berlokasi di Teluk Waru, Kariangau, Balikpapan Barat . 

Apical Group, salah satu perusahaan yang tergabung dalam grup perusahaan RGE mendukung penuh proyek pembangunan dua sekolah di Teluk Waru tersebut. Pembangunan dilakukan di kompleks sekolah meliputi ruang kelas, kantor guru dan kepala sekolah, jalan raya, tempat parkir mobil, toilet, hingga fasilitas olahraga.

Selain itu, Apical Group juga menggandeng Tanoto Foundation untuk membantu mengembangkan kapasitas guru dan kepala sekolah di dua sekolah tersebut, yakni SDN 021 Balikpapan Barat dan SMPN 21 Balikpapan yang masing-masing memiliki 102 dan 72 siswa. 

Sejak 2018, Tanoto Foundation melalui Program PINTAR juga telah bermitra dengan Dinas Pendidikan dan Kementrian Agama Kota Balikpapan untuk meningkatkan kualitas guru dan kepala sekolah di 24 sekolah mitra. Turut Hadir dalam acara penyerahan dua sekolah yang dibangun adalah Walikota Balikpapan, H.M. Rizal Effendi, S.E. bersama pejabat pemerintah lainnya. 

Dalam sambutannya, Rizal mengaku bahwa masyarakat telah berperan penting untuk mendukung inisiatif ini. Beliau ingin mengucapkan terima kasih atas komitmen kolektif Apical Group dan Tanoto Foundation untuk membantu peran pemerintah dalam meningkatkan edukasi masyarakat. “Ini juga merupakan kado terindah dan terakhir bagi saya menjelang akhir masa jabatan (31/05/2021). Sekolah ini sangat layak terutama karena didukung oleh sarana dan prasarana yang sangat memadai yang mampu menunjang pembelajaran para peserta didik,” ujarnya.

Ia menambahkan, bahwa jarang ada perusahaan yang lahannya mau digunakan untuk kepentingan yang lain, namun PT Kutai Refinery Nusantara (KRN) mau melakukan hal itu. 

Manager SSL Apical Group, Budi Jaya Arsa mengungkapkan, bahwa Apical Group berkomitmen kuat pada filosofi 5C dalam berkreasi untuk community (komunitas), country (negara), climate (iklim), customer (pelanggan), dan company (perusahaan). 
“Upacara hari ini menunjukkan kekuatan dan nilai kemitraan publik-swasta dalam meningkatkan kehidupan masyarakat di sekitar operasi kami di Balikpapan. Kami tidak bertujuan untuk hanya hidup berdampingan dengan komunitas kami, tetapi juga berkembang dan bersinar bersama mereka,” tambahnya.

Kepala Sekolah SMPN 21 Balikpapan, Doddy Yustus Sulu juga mengungkapkan bahwa pihak sekolah sangat menyambut baik atas perpindahan sekolah ke tempat yang baru, momen ini juga sudah lama dinantikan oleh guru, alumni dan masyarakat di sekitar sekolah. 

“Kami ucapkan terima kasih untuk Pemerintah Kota Balikpapan serta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang terus memberikan dukungan dan motivasinya dalam proses pemindahan sekolah in, dan juga kepada Apical Group yang melalui PT Kutai Refinery Nusantara (KRN) atas bantuannya terhadap sekolah kami dalam relokasi jembatan, pengadaan bus sekolah, fasilitas gedung sekolah yang representatif dan tata ruang yang jauh lebih baik dari sekolah yang lama. Harapan kami, bantuan yang diberikan PT KRN kepada sekolah akan terus berlanjut,” ujarnya.