Jakarta - Badan Bank Tanah menyatakan sudah membidik tiga lokasi lahan potensial yang dikelola untuk digunakan sebagai lokasi penanaman kebutuhan pangan, sehingga bisa mewujudkan program swasembada pangan yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo.
Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja menyebut lahan untuk mendukung ketahanan pangan berlokasi di Maluku, Sulawesi Tengah dan Sumatera Utara.
“Sekarang sudah ada ya untuk ketahanan pangan, seperti yang ada bisa di Luhu (Maluku) nanti bisa, di Poso (Sulawesi Tengah) juga bisa. Kita akan dapat lagi di beberapa lahan, tentunya di Tapanuli Selatan (Sumatera Utara) kita sudah ada,” kata Parman kepada wartawan usai acara Focus Group Discussion (FGD) di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta, Kamis (24/10).
Selain ketiga daerah tersebut, Parman juga bilang akan ada lahan untuk ketahanan pangan di Kalimantan yang dapat segera digunakan.
Parman mengatakan posisi lahan yang cocok untuk digunakan sebagai lahan ketahanan pangan ada di Sumatera dan Kalimantan.
“Tentunya Sumatera, di Kalimantan. Kalimantan kita lihat beberapa sebagian. Kita ada sebentar lagi dapat misalnya insya Allah di Kalsel, itu bisa,” lanju Parman.