Apresiasi Prabowo di Debat Pilpres 2024, Airlangga : Visi dan Gagasan Relevan

Kiki Apriyansyah | Senin, 08 Januari 2024 - 18:12 WIB

Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat ditemui awak media usai menghadiri debat ke-3 Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu 7/1/2024. Dok: Tim media Golkar

Jakarta - Ketua Umum Golkar dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto mengapresiasi calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto saat menyampaikan visi dan gagasan yang kuat, jernih, dan relevan dalam debat Pilpres 2024.

Hal itu dikatakan Airlangga saat menanggapi debat Pilpres 2024 yang diselenggarakan oleh KPU RI di Istora Senayan, Jakarta, Minggu  7/1/2024. 

Dia menambahkan dalam isu-isu krusial dan strategis yang menyangkut keselamatan negara dan bangsa Indonesia, yakni isu Pertahanan, Keamanan dan Hubungan Internasional. 

"Prabowo juga mampu menjawab seluruh pertanyan berdasarkan pengalaman dan kebijaksanaan dia, baik sebagai prajurit dan pemimpin di institusi TNI, Ketua Umum Partai dan juga sebagai Menteri Pertahanan," ujar dia. 

Airlanga juga menilai pentingnya kematangan, kebijaksanaan dan objektivitas dalam memimpin negara, terlebih pada isu isu-isu yang menyangkut pertahanan, ketahanan, keamanan dan isu-isu strategis geopolitik dan ekonomi. 

"Saya melihat bahwa Bapak Prabowo adalah seorang patriot dan memiliki kemampuan dalam memimpin Indonesia sebagai sebuah negara yang besar," tandas dia.