Gubernur Nurdin Abdullah Dijadwalkan Suntik Pertama Vaksin Covid-19 di Makassar

Ardy | Rabu, 13 Januari 2021 - 14:44 WIB


Nurdin mengatakan Vaksin Covid-19 yang akan digunakan dalam program vaksinasi massal secara gratis telah dinyatakan halal oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). 
Pemain Garuda Select, David Maulana Foto : Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (Dok.makassar.tribunnews.com)

Jakarta - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Nurdin Abdullah bersama dengan tenaga kesehatan dijadwalkan menjalani suntik dosis pertama vaksin Covid-19, di Rumah Sakit Dadi Makassar, pada Kamis, 14 Januari 2021.

“Hari Kamis, saya dijadwalkan vaksin pertama. Jadi tidak usah ragu, pemerintah sudah melakukan uji klinis yang ketiga,” kata Nurdin, usai rapat bersama jajaran di bidang kesehatan, di Kantor Gubernur Sulsel, Selasa, (12/1).

Sebagai persiapan, Nurdin juga telah melakukan swab PCR, sejak Senin, 11 Januari lalu dengan hasil negatif Covid-19.

Nurdin mengatakan sejauh ini dilaksanakan rapat dengan Kepala Dinas Kesehatan, Tim Epidemologi, dan Direktur Rumah Sakit untuk memastikan persiapan pelaksanaan vaksinasi secara matang.

“Tadi saya kumpulin semua. Ada Pak Kadis kesehatan. Ada tim epidemologi, direktur rumah sakit. Saya ingin pastikan, bahwa vaksinasi ini telah kita siapkan dengan baik,” ungkapnya.

Nurdin mengatakan Vaksin Covid-19 yang akan digunakan dalam program vaksinasi massal secara gratis telah dinyatakan halal oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). 

" Vaksin ini juga terlebih dahulu melalui proses uji klinis untuk memastikan keamanan dan efektivitasnya,"ujar Nurdin